Thursday, September 26, 2013

How to Design Pneumatic Press Machine

Salah satu mesin pembuat cetakan plastik dengan mesin press merupakan mesin dengan kemampuan menekan bahan plastik dengan pengaturan temperatur yang terprogram sehingga dapat menciptakan bentuk plastik yang diinginkan.
Beberapa contoh Mesin Press Pneumatic bisa digambarkan  berikut :

Sebuah mesin press pneumatic mempunyai perangkat elektrik pneumatic dan mekanik yang terpadu pada fungsi mesin. Bahwa untuk membentuk mesin dengan dengan fungsi dan kerja yang diinginkan, maka dibutuhkan perencanaan desain, dan uji coba serta survei market perihal teknis yang direncanakan.


Perangkat elektrik pada mesin press biasanya meliputi tombol ON dan OFF ( Stop ) yang terletak pada panel depan operator. Dan sebuah foot switch yang berfungi sebagai tombol start untuk mengoperasikan mesin press. Yaitu sebuah tombol dengan satu putaran kerja mesin. Artinya dengan sekali injak foot switch maka mesin press akan bekerja dalam satu kali proses produksi. Sebuah solenoid valve akan mengatur aliran angin / flow sehingga akan menggerakkan silinder dan menekan material produksi dan apabila menyentuh sebuah pembatas gerak ( limit switch ) pada base maka solenoid akan bekerja terbalik untuk mengembalikan posisi silinder pada posisi awal dan silinder berhenti pada posisi awal. Pemilihan solenoid valve menjadi penting sesuai dengan kerja dan jarak gerakan silinder yang dikehendaki. Sebuah silincer dan perangkat air regulator akan berfungi untuk mengatur besar flow angin dan kecepatan gerakan silinder sesuai yang diinginkan.

No comments:

Post a Comment